Tuesday, February 2, 2016

Rayap dan Segala Ceritanya

Standard

Rayap adalah serangga kecil mungil, bertubuh lunak yang di kenal sebagai hama bagi kehidupan manusia. Rayap juga masih kerabat dekat dengan semut sehingga rayap disebut juga semut putih. Tapi, rayap lebih lunak tubuhnya dan lebih lebar pinggangnya. Seperti semut, rayap juga hidup dalam sebuah koloni yang di pimpin oleh ratu dan raja rayap. Rayap dilahirkan buta, tuli, dan bisu namun rayap bisa membangun sarang yang sangat besar dan tinggi hingga 9 meter. 

Kekuatan rayap sungguh luar biasa, sebuah bangunan besar bisa saja hancur oleh binatang kecil ini. Bukan itu saja kekuatannya. Selain memiliki kekuatan merusak, rayap pun memiliki kekuatan membangun. Rayap memiliki kekuatan membangun sarangnya lengkap dengan sistem air conditioning-nya plus tata ruang yang apik dengan ketinggian sampai 9 meter. Ini adalah suatu pencapaian luar biasa sebab tubuh rayap sendiri hanya memiliki tinggi sekitar 3 milimeter saja. Artinya, rayap mampu membangun tempat tinggalnya hingga 3.000 kali tinggi badannya.

Rayap membangun sarangnya dari lumpur dan dibentuk berupa gundukan tanah yang tinggi dan besar dengan banyak ruangan di dalamnya. Di dalam sarang, rayap membangun kebun jamur sebagai sumber makanan. Sarangnya juga di lengkapi dengan cerobong khusus yang berfungsi sebagai ruang penyejuk udara. Ratu dan raja rayap berukuran sangat besar. Tetapi, ratu rayap lebih besar dengan panjang 11 cm, sementara raja rayap panjangnya hanya 2 cm. Sedangkan rayap prajurit yang bertugas untuk menjaga ratu hanya 1 cm panjangnya.

Meski tubuhnya kecil, koloni rayap bisa menghancurkan gedung. Rayap hidup berkoloni dengan jumlah anggota bisa sampai 10 juta rayap. Rayap harus hidup berkelompok karena jika berpisah ia tidak bisa bertahan hidup atau bisa di bilang mati. Rayap paling suka menggerogoti kayu sampai keropos dan hanya menyisakan kulit kayunya saja. Ratu rayap dalam sehari bisa menghasilkan 30 ribu telur.

Ada pelajaran yang bisa kita ambil dari para rayap ini. Mereka bekerja sama dalam membangun sarangnya. Tubuh kecil dan lemah hanya bisa diatasi dengan cara bekerja sama. Bekerja sama membuat mereka memiliki kekuatan yang dahsyat baik dalam menghancurkan maupun membangun.
Lokasi: South East Asia

0 Comment:

Post a Comment

Kritik dan saran yang membangun sangat diperlukan